Harian Detik Sabtu | 8 Juni 2013

8.6.13 Asmat Abu Tsaqib 0 Comments

Harian Detik Sabtu | 8 Juni 2013
Edisi No. 884 Tahun ke-2
Indonesia Dicukur Belanda 0-3 -- Wesley Sneijder berebut bola dengan pemain Indonesia pada laga persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, kemarin. Bermain tanpa gol pada babak pertama, Belanda akhirnya pulang dengan membawa kemenangan 3-0. | Foto: ANTARA | ISMAR PATRIZKI

PKS PILIH ‘DITENDANG’ PRESIDEN -- Pemerhati politik dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Gun Gun Heryanto, memperkirakan Partai Keadilan Sejahtera lebih memilih “ditendang” keluar dari koalisi oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ketimbang mundur. “Cara ini akan membuat PKS seolah-olah dizalimi Presiden,” tuturnya di Jakarta kemarin. “Ini bisa menarik simpati rakyat.” Lantas akankah Yudhoyono terpancing “jebakan” PKS itu?

LAWRENCE HABISI ISTRI DENGAN MERUSAK SABUK PENGAMAN DAN AIRBAG -- Lawrence, yang mantan pilot, dituduh melakukan pembunuhan berencana terhadap istrinya lewat kecelakaan yang direkayasa. Dia diduga telah merusak airbag dan sabuk pengaman yang semestinya digunakan Sally. Ketika benturan terjadi akibat mobil menabrak pohon, Sally mengalami luka yang sangat parah hingga merenggut nyawanya. Lawrence juga diketahui tidak mencoba mencari pertolongan darurat hingga sebagian tubuh Sally sempat terbakar.

Vladimir Putin Presiden Jomblo -- Banyak yang menganggap Vladimir Vladimirovich Putin adalah diktator bertangan besi. Namun mereka yang merindukan kejayaan era Uni Soviet mengelu-elukan Presiden Rusia kelahiran Leningrad 60 tahun lalu itu. Putin termasuk presiden yang rajin tampil di muka umum, bahkan mempertontonkan petualangan “macho” di alam liar. Namun, di balik itu, Putin cenderung penyendiri.


Source: www.hariandetik.com; http://issuu.com/asmat/docs/harian_detik_sabtu_08_06_2013

0 komentar: